Senin, 10 November 2008

Rusa Sambar

Rusa Sambar atau Sambar India (disebut juga rusa sambur, sambhur, Tamil: Kadaththi man), adalah jenis rusa besar yang umum berhabitat di Asia. Spesies yang umum memiliki ciri khas tubuh yang besar dengan warna bulu kecoklatan. Sambar dapat tumbuh setinggi 102 cm - 160 cm sampai bahu dengan berat sekitar 546 kg. Sambar umumnya berhabitat di hutan dan bergantung pada tanaman semak atau rerumputan. Mereka umumnya hidup dalam kelompok dengan anggota 5 - 6 anggota. Rusa Sambar (Cervus unicolor syn. Cervus aristotelis) mendiami sebagian besar Asia Selatan dengan batas sampai wilayah Himalaya. Selain itu dapat pula ditemukan di hutan tropis Burma, Thailand, Indocina, the Semenanjung Malaya), Cina Selatan (termasuk Hainan), Taiwan, serta di pulau Sumatra dan Kalimantan di Indonesia (Wikipedia).

Bermula dari 1 ekor rusa Betina kemudian mendapat pinjaman rusa jantan dari rekanan yang seprofeisi, sekarang berkembang kurang lebih 10 ekor hasil penangkaran sendiri.

Senin, 27 Oktober 2008

Penetasan telur

Tempat kotak kayu yang digunakan untuk sarang 'mandarin duck' bertelur.
Tempat bertelur diletakkan di lokasi yang berair meniru habitat aslinya. pada bagian atas dipasang jaring menutup seluruh bagian lokasi.


Selasa, 21 Oktober 2008

Sabtu, 16 Agustus 2008

Studi Banding


Untuk lebih profesional, kami melakukan studi banding ke beberapa tempat baik lokal, dalam negeri maupun luar negeri.

Taman hewan Pematang Siantar, Jurong bird park Sentosa Island (Singapura), Taman Burung Bali (Bali bird Park) dan pheasants and feapowls farm Terengganu (Malalaysia) adalah tempat-tempat yang pernah kami kunjungi.

Gambar diatas adalah beberapa lokasi di Jurong bird park yang kami kunjungi di tahun 2002.

Kamis, 14 Agustus 2008

Taman Kahean

Berkekal dari hobby kami dalam memelihara beberapa hewan peliharaan seperti burung-burung dan beberapa hewan lain juga beberapa tumbuhan asli indonesia yang sudah hampir punah, bahkan mungkin sudah jarang di lihat. Kami mencoba mengembang biakkan beberapa jenis hewan langka dan menanam kembali beberapa tumbuhan dan buah-buahan tersebut.

Dari hasil hobby ini terus kian bertambah dan akhirnya sekeliling rumah sudah tidak memungkinkan lagi sebagai tempat peliharaan, akhirnya kami memutuskan untuk mencari lahan yang cocok dan sesuai untuk tujuan tersebut.

Setelah mendapat lahan sekitar 2 Ha lebih, tahap pengembangan pun dimulai. ini adalah gambar-gambar tahap awal dalam pembangunan taman kahean di awal tahun 2000 yang terletak di desa dolok kahean, kab. simalungun, Sumut.